Pertanyaan

Saya sedang dalam proses untuk operasi payudara di RSHS. Ada kelengkapan USG payudara yang belum lengkap karena fasilitas disana sedang rusak. Apakah saya bisa melakukan USG payudara disana? Terima kasih

Jawaban

Bisa Bu. Untuk jadwal pemeriksaan USG setiap hari selasa dan kamis. Terimakasih.

Pertanyaan

bapak/ibu, kami berencana akan memeriksa beberapa koki untuk mengetahui apakah mereka positif TBC atau tidak. kalau saya hanya memeriksakan sputum mereka apakah sudah cukup ? atau harus ada pemeriksaan pendukung atau pemeriksaan yang lain? sekaligus kami minta informasi mengenai biaya pemeriksaan tersebut. Terimakasih

Jawaban

Kalau hanya untuk memeriksakan sputum biasanya sudah cukup, tapi biasanya diperlukan juga pemeriksaan rontgen apabila tidak ada keluhan. Untuk informasi tarif seperti biaya sputum, biaya rontgen (foto thorax), biaya pemeriksaan dokter dan pemeriksaan-pemeriksaan pendukung lainnya bisa dilihat dan diunduh di halaman publikasi/info tarif. Terimakasih

Pertanyaan

Selamat siang, Maaf sy may konsultasi,,sy sudah melakukan pengobatan untuk paru selama 2 bln,drumah sakit lain,,kl sy may pindah rumah sakit apa bisa??apa sy harus mengulang pengobatan sy Dr awal??sy dtangani oleh Dr Mirza Purwitasari, Dan kl tidak salah Dr Mirza jg praktek d RS ini..apa boleh sy Tau jadwal praktek dokter nya

Jawaban

Selamat siang juga Bu. Untuk proses pindah RS bisa, asal bawa surat pindah/surat keterangan sudah berapa lama pengobatan dan jenis obatnya apa saja (dari rs sebelumnya). Kalau tidak sampai terputus pengobatannya...tidak perlu mengulang pengobatan dr awal. Terimakasih.